You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Gedung DPRD DKI Kembali Dibuka
.
photo doc - Beritajakarta.id

Gedung DPRD DKI Kembali Dibuka

Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, yang ditutup untuk aktivitas dewam dan umum sejak Rabu (29/7) lalu, kembali dibuka Senin (10/8) hari ini.

Untuk kunjungan kerja dan tamu dari luar belum kita buka

Plt. Sekretaris DPRD Provinsi DKI Jakarta, Hadameon Aritonang mengatakan, pembukaan kembali gedung DPRD DKI hanya untuk anggota dewan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

"Untuk kunjungan kerja dan tamu dari luar belum kita buka. Akses keluar masuk gedung masih kita perketat dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19," ujarnya.

Penutupan Gedung DPRD Diperpanjang Hingga 9 Agustus

Untuk kegiatan resmi DPRD DKI Jakarta, sambung Dame, sejumlah pimpinan dewan dan fraksi akan melakukan pembahasan penjadwalan kembali melalui rapat Badan Musyawarah (Bamus) yang direncakan akan digelar pada Rabu (12/8) mendatang. Selanjutnya baru diadakan kegiatan resmi seperti biasa.

"Kami mengimbau kepada seluruh anggota, masyarakat dan karyawan yang beraktivitas di gedung dewan untuk tetap menerapkan protokol pencegahan COVID-19," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Besok, Festival Urban Farming Kembali Digelar

    access_time09-07-2025 remove_red_eye2523 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pimpinan Operator dan Mitra Diajak Merasakan Layanan Transjakarta

    access_time10-07-2025 remove_red_eye1345 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye980 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Transjakarta Didorong Kembangkan Layanan Strategis

    access_time11-07-2025 remove_red_eye912 personFakhrizal Fakhri
  5. Pengurus IKAL DKI Jakarta 2025–2030 Resmi Dilantik

    access_time09-07-2025 remove_red_eye807 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik